Daerah

Bhayangkari Cabang Banggai Ikuti Lomba Gerak Jalan Semarak HUT RI ke-79

Luwuk.today, Banggai – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia, Bhayangkari Cabang Banggai berpartisipasi dalam lomba gerak jalan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Banggai di Kota Luwuk.

Acara ini berlangsung pada Kamis pagi, 15 Agustus 2024, dengan para istri anggota Polri Polres Banggai tampil mengenakan kostum bernuansa merah putih yang memukau.

Kapolres Banggai AKBP Putu Hendra Binangkari SIK bersama Ketua Bhayangkari Cabang Banggai Ny. Ika Putu turut menghadiri acara tersebut dan menyaksikan langsung aksi gerak jalan yang diikuti oleh Bhayangkari.

Kasi Humas Polres Banggai Iptu Al Amin S. Muda menjelaskan, keikutsertaan Bhayangkari dalam lomba gerak jalan ini menunjukkan kepedulian mereka terhadap peringatan Hari Kemerdekaan RI. “Kegiatan ini merupakan momentum untuk menjalin kebersamaan dengan masyarakat dan sinergitas dengan semua pihak,” ujar Amin.

Ia menambahkan bahwa peran Bhayangkari tidak hanya sebagai pendamping anggota Polri tetapi juga dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). “Bhayangkari juga memiliki peran penting dalam membangun silaturahmi dan kekeluargaan dengan semua elemen masyarakat,” imbuhnya.

Selama perlombaan, regu gerak jalan Bhayangkari tidak hanya bersemangat dan solid dalam menjaga formasi, tetapi juga mampu menyelesaikan rute dengan baik. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh keakraban dan berjalan aman serta terkendali.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button