Daerah

Polres Banggai Intensifkan Patroli untuk Cegah Kriminalitas dan Jalin Kedekatan dengan Masyarakat

Luwuk.today, Banggai – Satuan Sabhara Polres Banggai terus menggencarkan patroli rutin di wilayah Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mencegah aksi kriminalitas. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengantisipasi munculnya modus kejahatan baru.

“Patroli rutin dilakukan guna memaksimalkan upaya dalam mencegah praktik kriminalitas serta berkembangnya modus kejahatan baru,” ujar Kepala Satuan Samapta (Kasat Samapta) Polres Banggai, AKP Jimyarto Anasim, saat ditemui awak media, Jumat (25/4/2025) pagi.

Dalam setiap patroli, personel Polres Banggai mengedepankan pendekatan preventif melalui kegiatan sambang dan dialog langsung dengan masyarakat. “Kegiatan ini dilakukan untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat demi terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif,” jelas AKP Jimyarto.

Patroli dialogis ini menjadi salah satu wujud komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mendekatkan diri dengan warga, mendengarkan keluhan, serta menyerap aspirasi masyarakat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk membangun hubungan positif antara polisi dan masyarakat, serta meningkatkan kepercayaan dan partisipasi masyarakat dalam upaya menjaga kamtibmas,” tambahnya.

AKP Jimyarto menegaskan bahwa patroli sambang dialogis melibatkan komunikasi dua arah. “Polisi bukan hanya memberikan informasi, tetapi juga mendengarkan apa yang ingin disampaikan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Strategi ini dinilai penting untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri. Dengan pendekatan ini, Polres Banggai berharap situasi kamtibmas tetap terjaga dan masyarakat merasa lebih aman dalam beraktivitas.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button