Herwin Yatim

Koordinasi Bersama 10 Kepala Desa, Bupati Herwin Yatim Harapkan Inovasi Desa

Luwuk Today, Luwuk – Bupati Banggai Dr. Ir. H. Herwin Yatim, MM didampingi Kepala Dinas PMD, Drs. Amin Djumail, terima dan sambut kedatangan Para Kepala Desa dalam rangka menyampaikan laporan mengenai persoalan yang terjadi di Desa, Senin (20/7/2020).

Bupati Banggai menyambut hangat kedatangan 10 Kepala Desa diantaranya Desa Dondo, Balanga, Louk, Sukamaju 1, Kayutanyo, Tontouan, Lobu, Padungyo, Batu Hitam, dan Desa Bolobungkang yang datang berkunjung di kantor Bupati Banggai.

Bupati Banggai Dr. Ir. H. Herwin Yatim, MM saat menerima kedatangan Para Kepala Desa terkait menyampaikan laporan mengenai persoalan yang terjadi di Desa, Senin (20/7/2020),
Foto : Humas Pemkab Banggai.

Dalam silaturahmi tersebut Bupati Banggai H. Herwin Yatim menyampaikan agar persoalan-persoalan di Desa segera diselesaikan, dengan melakukan koordinasi yang baik sehingga masalah yang terjadi cepat terselesaikan.

Bupati juga “meminta agar kepala Desa selalu meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Terus berinovasi untuk meningkatkan dan mendukung proses pembangunan yang nantinya dapat dinikmati oleh masyarakat” tegas Herwin. (Latoki/LT)

Baca Juga : Bupati Banggai Herwin Yatim Jadi Salah Satu Pembicara Seminar Online Nasional Pariwisata

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button