Pengamanan Ketat Warnai Debat Perdana Pilkada Banggai 2024

Luwuk.today, Banggai – Ratusan personel gabungan dari Polres Banggai, TNI, dan Sat Brimob disiagakan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banggai, Senin (28/10/2024) malam. Acara berlangsung di Hotel Estrella Luwuk dengan pengamanan ketat di berbagai titik.
Pengamanan dipimpin langsung oleh Kapolres Banggai, AKBP Putu Hendra Binangkari, dan Dandim 1308 LB, Letkol Kav. La Ode Ashar Hamid. Kapolres Putu menyampaikan bahwa pihaknya berkoordinasi secara intensif dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai penyelenggara debat.
“Kami menyiagakan lebih dari seratus personel gabungan dari Polres, Polsek jajaran, TNI, dan Sat Brimob untuk memastikan keamanan selama debat berlangsung,” ujar AKBP Putu.
Pengamanan dilakukan menyeluruh, mulai dari pengawalan calon bupati dan wakil bupati menuju lokasi debat hingga kepulangannya. Selain itu, penjagaan juga difokuskan di pintu masuk serta dalam gedung acara.
“Kami juga memantau lokasi-lokasi nonton bareng, termasuk di posko-posko pemenangan. Patroli di sekitar kota pun kami tingkatkan,” jelas AKBP Putu.
Kapolres memastikan bahwa dari awal hingga akhir acara, situasi di lokasi debat dan sekitarnya berjalan lancar. Laporan dari seluruh Polsek jajaran mengonfirmasi bahwa tidak ada gangguan keamanan.
“Situasi tetap aman dan tentram, baik sebelum, saat, maupun setelah debat,” tambahnya.
Pengamanan ini menjadi bagian dari komitmen Polres Banggai dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama seluruh tahapan Pilkada 2024. Kehadiran personel gabungan diharapkan memberikan rasa aman bagi peserta dan masyarakat yang mengikuti jalannya acara.



